Keindahan Menawan Air Terjun Mangku Sakti Dibalik Kaki Gunung Rinjani

Para pelancong biasanya mengetahui Tiu Kelep dan Sendang Gile sebagai yang lokasi air terjun terindah yang ada di sekitar kaki Gunung Rinjani. Namun begitu, rupanya masih ada salah satu lokasi air terjun menarik lainnya yang terdapat di tempat ini, yaitu Air terjun Mangku Sakti.

Tempat ini berlokasi di Desa Saja, Kecamatan Sembalun, Lombok Timur. Untuk mendatangi lokasi Curug Mangku Sakti bisa ditempuh dari kota Mataram melalui dua rute, yaitu rute Lombok Utara dan Lombok Timur.

Untuk menuju lokasi wisata, pengunjung akan disuguhkan tantangan trekking hingga menerobos hutan untuk menuju ke lokasi karena medannya cukup terjal untuk dilalui. Setibanya di Desa Sajang, jalur tanah sepanjang 4 km masih harus dilalui pengunjung. Pada sepanjang jalan tanah ini, para pengunjung akan disuguhkan pemandangan rumah penduduk, kebun warga hingga padang savana.

Mangku Sakti adalah salah satu air terjun dengan sumber air yang berasal dari Kokok Putek. Kokok Putek sendiri memiliki hulu yang berasal dari Danau Segara. Air di tempat ini memiliki warna hijau tosca yang berasal dari kandungan belerangnya. Pengunjung biasanya menyempatkan untuk mandi di tempat ini karena diyakini berkhasiat dalam mengobati berbagai penyakit kulit.

Curug di tempat ini memiliki ketinggian air terjun yang mencapai 40 meter. Besarnya debit air menyebabkan kolam di sekitarnya memiliki kedalaman 2 hingga 4 meter. Bagi Anda yang piawai berenang, tak ada salahnya untuk mencoba melompat ke kolam melalui bebatuan di sekitarnya.

Air terjun Mangku Sakti adalah tempat yang tepat bagi para pemburu keindahan. Gemericik air yang berpadu dalam keindahan bebatuan di sekitarnya mampu menjadi obat pelepas penat. Musim kemarau adalah waktu terbaik untuk mengunjungi destinasi alam ini. Pasalnya, saat musim hujan, air di tempat ini menjadi keruh serta akses menuju tempat ini menjadi lebih sulit. (AS)

Tag: Wisata Air Terjun Kaki Gunung Rinjani, Wisata Alam Sembalun, Kolam Belerang di Lombok Timur, Wisata Pemandian Alam

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
Scroll to Top
WhatsApp chat