Menpar Arief Yahya Bakal Kawal Langsung Peresmian The Kaldera-Toba Nomadic Escape

Danau Toba memiliki pesona alam yang luar biasa indah, sehingga banyak menjadi rujukan pariwisatan di Sumatra Utara. Tak ingin kehilangan potensi wisatanya, pemerintah pusat pun turut getol menggeber Danau Toba sebagai destinsi wisata kelas dunia. Hal ini diwujudkan dengan memasukan Danau Toba dalam daftar Destinasi Super Prioritas diantara beberapa destinasi lainnya di Indonesia. Sebagai branding wisata, Danau Toba pun mengusung tajuk The Kaldera-Toba Nomadic Escape. Menteri Pariwisata Arief Yahya pun dijadwalkan akan mengawal langsung peresmian The Kaldera pada 4 April mendatang.

 

The Kaldera-Toba Nomadic Escape sendiri dibangun oleh Kementerian Pariwisata melalui Badan Pelaksana Otorita Danau Toba (BPODT). Destinasi ini berlokasi di Lahan Zona Otorita Pariwisata Danau Toba, Kecamatan Ajibata, Kabupaten Toba Samosir, Sumatera Utara.

 

Dilansir detik Travel, (2/4/2019), Kepala BPODT Arie Prasetyo mengaku sangat senang dengan rencana hadirnya Menteri Pariwisata dalam peresmian The Kaldera. “Jelas kita bangga. Karena apa yang kita lakukan mendapatkan apresiasi dari pemerintah pusat. Pembangunan yang kita lakukan hingga peresmian The Kaldera, semua dipersiapkan dengan sangat maksimal. Apalagi, The Kaldera yang mengusung tagline Toba Nomadic Escape akan berkualitas dunia,” ungkapnya.

 

Sementara itu, rencananya, Menpar akan bertolak dari Jakarta, Kamis (4/4/2019) pagi dan akan tiba di kawasan Helipad The Kaldera sekitar pukul 10.15 WIB. Ia kemudian akan berjalan kaki menuju Kaldera Plaza dan melihat berbagai fasilitas yang sudah dibangun BPODT di kawasan The Kaldera. “Dari kawasan Helipad, Menpar akan berjalan kaki ke Kaldera Plaza. Setelah itu, keduanya akan meninjau berbagai fasilitas yang sudah dibangun BPODT di The Kaldera,” imbuh Arie. (y)

Tag: Menpar Arief Yahya Bakal Kawal Langsung Peresmian The Kaldera-Toba Nomadic Escape, The Kaldera, Danau Toba, Toba Nomadic Escape

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
Scroll to Top
WhatsApp chat