Para Pelaku Pariwisata Bersiaplah Menyambut Lombok Travel Mart VI 2019

Penyelenggaraan Lombok Travel Mart akan kembali digelar tahun ini selama tiga hari dari tanggal 1 hingga 3 Maret nanti. Pagelaran ini akan menjadi event tahunan keenam yang diadakan di Pulau Seribu Masjid guna mendongkrak pariwisata di Lombok. Acara tahunan ini didukung penuh melalui konsolidasi DPD ASPPI NTB (Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia), Dinas Pariwisata NTB, Badan Promosi Pariwisata Daerah (BPPD) Lombok Tengah, ITDC Kuta Mandalaika dan stakeholder lainnya. Lombok Travel Mart VI ini sendiri akan berfokus pada penggalian potensi wisata di beberapa wilayah kabupaten Lombok Tengah, seperti Desa Wisata Bonjeruk, Desa Wisata Ende, dan Kuta Mandalika. Event tahunan yang sudah berlangsung sejak 2014 ini berupaya untuk mempertemukan para pelaku pariwisata yang diharapkan dapat menjalin kemitraan bisnis pariwisata di wilayah Lombok.

Acara ini akan diikuti oleh banyak peserta seller yaitu khusus Travel Agent, hotel dan restaurant yang ada di Lombok dan undangan buyer travel agent seluruh Indonesia, Malaysia dan Singapore dan tahun ini diikuti juga oleh travel agent dari Korea dengan targer seluruh buyer sejumlah 225 Travel Agent.. Diharapkan melalui pertemuan besar-besaran ini dapat mempertemukan kembali sejumlah pelaku bisnis yang memiliki keselarasan visi satu sama lain. Terbukti pada setiap perhelatannya, acara ini telah berhasil mempertemukan ratusan buyer dengan puluhan seller yang diantaranya bergerak di bidang perjalanan dan hospitality.

Dengan rangkaian itinerary yang terangkum dalam rundown acara, para peserta akan diajak menelusuri beberapa keindahan yang ada di Lombok tengah guna mendalami potensi pariwisata yang ada disekitarnya serta mendapatkan gambaran produk bisnis yang akan didirikan kelak.

 

Dalam Lombok Travel Mart kali ini Post tour yang akan dikunjungi oleh peserta adalah Desa Wisata Bonjeruk, Desa Wisata Ende dan Kuta Mandalika Lombok. Kesempatan ini begitu terbuka bagi para pelaku wisata di luar Lombok hingga mancanegara yang membutuhkan partner lokal untuk menjalin kerja sama. Diharapkan event pada tahun 2019 ini mendapatkan animo yang jauh lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya. (AS)

Tag: Travel Mart VI 2019, Tujuan Lombok Travel Mart, Fokus Lokasi LTM VI 2019, Waktu Penyelenggaraan Travel Mart 2019, Event Pariwisata Tahunan di Lombok

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Email
WhatsApp chat